BANYAK YANG TAK SADAR BAHWA DIRINYA ADALAH "ODP"
Di zaman orde baru dulu, ada istilah WASKAT yang merupakan kependekan dari PENGAWASAN MELEKAT. Banyak pejabat dan pegawai yang pada awalnya galau dengan pengawasan model ini. Takut perilaku dan pekerjaannya salah atau dipersalahkan. Istilah itu kemudian dijadikan tema ceramah yang cukup viral oleh seorang muballigh yang menyatakan bahwa WASKAT adalah PENGAWASAN MALAIKAT. Ternyata, banyak manusia yang takutpada pengawasan manusia ketimbang pengawasan malaikat. Padahal, pengawasan malaikat tidak pernah berhenti dan sifatnya adalah obyektif menyeluruh.
Kini, di zaman merebaknya virus corona, banyak orang yang takut dan khawatir sekali untuk menjadi PDP (Pasien Dalam Perawatan). Kisah yang tersebar sangatlah ngeri-ngeri untuk diceritakan. Bahkan banyak yang sangat waspada dalam menjaga diri agar tidak termasuk dalam ODP (Orang Dalam Pengawasan). Mengapa takut? Karena nanti terancam gerak hidupnya dibatasi dan terancam hidupnya bermasalah.
Anehnya, mengapa banyak orang yang sejak dulu hingga kini lupa bahwa dirinya berada dalam pengawasan Allah SWT? Bukankah Allah yang menciptakan semuanya dan mengatur semuanya? Bukankah Allah yang tahu hakikat masalah dan tahu jalan keluarnya? Mengapa kita lupa kepada firmanNya:
اِنَّ رَبَّكَ لَبِا لْمِرْصَا دِ ۗ
"sungguh, Tuhanmu benar-benar mengawasi." (QS. Al-Fajr 89: Ayat 14)
Kuta semua ini adalah ODP (Orang Dalam Pantauan) Allah. Allah tahu smua tentang kita. Tak ada yang bisa kita tutup-tutupi. Marilah tingkatkan ketakwaan kita kepadaNya dengan memperbanyak amal kebaikan yang diperintahkan dan disukaiNya. Semoga kita semua dalam lindunganNya. Catatan: Sesama ODP jangan pernah bosan saling nasehat menasehati. Salam, AIM