Pencerah Hati

PELAJARAN KEHIDUPAN DI SEKELILING KITA - 28 September 2017 21:46

  • Kamis, 28 September 2017 21:46:23
  • Ahmad Imam Mawardi

PELAJARAN KEHIDUPAN DI SEKELILING KITA

Suatu hari Lukman al-Hakim ditanya seseorang: "Dari manakah Tuan belajar bijak tentang hikmah kehidupan?" Kalau kita yang ditanya, jawabannya bisa ditebak, yakni dari guru-guru agung nan cerdas dengan mutiara kata yang mengalir bak intan permata. Namun jawaban Luan al-Hakim berbeda: "Aku mempelajarinya dari orang-orang bodoh yang berjumpa denganku. Kutinggalkan apa yang biasa dikatakan dan dilakukan mereka."

Sesungguhnya, di sekitar kita, di sekeliling kita terdapat sekian banyak pelajaran kehidupan. Dari siapapun kita harus bisa mengambil hikmah. Termasuk dari orang yang dalam kacamata syariat tidaklah benar.

Saya pernah bertemu orang bijak yang benar-benar bijak. Saya salute dan kagum. Saya tahu dia sedih, tapi dia tetap diam dan tersenyum seakan tak terjadi apa-apa. Ketika saya tanya kenapa tetap tersenyum dan tak menampakkan duka, dia menjawab:

"Tangisku tak akan mengubah takdir, sedih dan marahku tak akan membuat ketentuan Allah berubah. Saya belajar saja menjalani apa yang menjadi ketentuan Allah dengan keyakinan bahwa ini bukan takdir yang salahh, pasti ada hikmah. Saya diam dan tersenyum karena saya tak ingin merusak kebahagiaan orang-orang di sekitarku."

Luar biasa kan? Mukmin dan muslim sejati adalah mereka yang memasrahkan segala sesuatunya kepada Allah dengan cara yang indahh. Allah mengetahui segala niat kita. Smg kita sennatiasa menjadi insan yang bijak, yang bisa menikmati setiap tetes takdir. AIM@Pangkalan Bun Kalimantan Tengah