Pencerah Hati

Pencerah Hati 05 April 2016 11:00

  • Selasa, 05 April 2016 11:00:00
  • Ahmad Imam Mawardi

Ada nasehat kesehatan dari bangsa Afrika yang bisa diterapkan dalam kehidupan sosial. Nasehat berbahasa Afrika itu kalau diterjemahkan dalam bahasa Madura: "Mon bhara, je' sedding male lekas bharas." Terjemahan bahasa Indonesianya: "Kalau bengkak, jangan sentuh-sentuh agar cepat sembuh."

Kalau kita punya teman, saudara, tetangga atau relasi yang kebetulan hatinya lagi "bengkak" maka biarkanlah saja dulu jangan di"sentuh-sentuh" agar tak semakin lama sembuhnya. Biarkanlah hati itu belajar berproses mengobati dirinya sendiri. Dalam bahasa training resolusi konflik, tekning seperti ini disebut dengan teknik pembiaran yang akan disembuhkan sendiri oleh waktu. Ada banyak jenis "bengkak hati" yang layak diperlakukan seperti ini.

Namun ada pula bengkak yang cukup serius yang membutuhkan terapi medis tertentu seperti pemberian salep khusus atau suntikan obat kimia yang mempercepat proses pengkempesan dan penyembuhan bengkak itu. Hanya dokter spesialis yang bisa menentukan obat apa dan berapa kali serta berapa lama terapi ini harus dilakukan.

Ada jenis "bengkak hati" yang perlu dibawa ke klinik spiritual yang menyediakan layanan pengobatan hati. Nasehat dan wasiat tepat akan sangat banyak membantu. Salep berupa dzikir dan jenis ibadah lainnya akan sangatmembantu. Semakin dekatkan diri kepada Allah dan seringlah bersama dengan orang yang bersama Allah, insyaAllah bengkak hati akan segera sembuh. Salam, AIM@Ponpes Kota Alif Laam Miim Surabaya