RENUNGAN MALAM INI: MENJADI PRIBADI TERBAIK
Para bijak berkata:
العظماء لا يَنْطَفِئ نورهم وسيبقى مُنِيرًا إنْ قَصُر الزَّمَان أو طَال ، الكرماء لا يقف عطاؤهم حتى لو تَبَدَّل الحَال ، الأوفياء يُكَافِحُون ويُخلِصُون حتى وإِنْ تَقَيَّدت أيْدِيهِم بالأَغْلال
(Pribadi-pribadi agung tak kan padam cahayanya, mereka tetap menyinari alam, baik zaman mereka pendek ataupun panjang. Pribadi-pribadi dermawan tak kan pernah berhenti pemberian mereka walau keadaan telah berubah. Pribadi-pribadi kesatria senantiasa berjuang dan selalu saja tulus walaupun tangannya terborgol dengan rantai besi)
Tak inginkah menjadi pribadi mulia seperti di atas? Mari kita pelajari hidup mereka, dengan apa gerangan mereka menggapai posisi dan derajat seperti itu. Tentu saja tak mudah. Tentu saja tak gampang. Kemuliaan bukanlah hadiah, kemuliaan itu buah dari upaya keras yang mengundang turunnya anugerah.
Lakukan yang diperintah Allah, perjuangkan yang disuka Allah, maka Allah memerintahkan bala tentaraNya dan makhluk-makhluk pilihanNya untuk bersama kita. Salam, AIM