BELAJAR DARI TULISAN DI PANTAT MOBIL
Kalau kita sering keliling ke luar kota, bersahabat dengan jalan aspal panjang bersama dan atau bertemu dengan beragam jenis mobil, maka yang paling sering kita temukan tulisan di belakang (pantat) mobil itu adalah mobil truck dan angkutan kota. Beragam bunyi tulisannya,mulai dari doa, harapan, sindiran atau satire dan lainnya. Kadang kita dibuat tertawa, kadang pula dibuar merenung. Tak sedikit ada tulisan yang membuat kita tersadar untuk lebih baik.
Yang lucu-lucu misalnya adalah tulisan "Buronan Mertua," "Muatanku tak seberat rinduku," "Pulang aku malu, tak pulang aku rindu," dan lain sebagainya. Ada juga tulisan "Doa Restu Ibu," "Mencari Kasab Halal," "Demi Anak Istri," "Mengejar Keberkahan," dan lain sebagainya. Ada yang bernada sindiran, seperti "Sekaya apapun, bernafasmu masih menggunakan udara sama dengan udara yang aku hirup, jangan sombong," "Mengejar jabatan, dikejar KPK," dan lainnya.
Nah, hari ini ijinkan saya share tulisan di belakang mobil angkutan kota di Arab. Tulisannya adalah tulisan Arab. Sebagian orang mjngkin menganggapnya sebagai bagian ayat al-Qur'an, potongan hadits atau pendapat ulama. Ternyata kalau kita pahami, tulisan itu adalah doa kebahagiaan untuk orang lain yang bisa menjadi sebab tidak terganggunya bahagianya kita. Sepertinya kita perlu berdoa dengan doa yang sama. Namun, maukah? Orang yang egois tidak akan mau. Biasanya kita doakan para pengganggu kita dengan doa negatif.
Begini makna tulisan di kaca belqkang mobil di foto itu:
ربي إن كان هناك من يكره أن يراني سعيدا فارزقه سعادة تنسيه أمر سعادتي
Ya Rabbi,, jika ada orang yang tidak suka melihat diriku bahagia, maka anugerahkanlah kepadanya kebahagiaan yang dapat membuatnya lupa akan urusan bahagiaku.
Doakan semua pengganggu kebahagiaan kita bahagia agar supaya tak usil mengusik kebahagiaan kita. Doakan orang yang baik dan perhatian dengan kita untuk senantiasa bahagia di dunia akhirat serta bertemu dengan kita sebagai umat Rasulullah yang mendapatkan syafaatnya. Salam, AIM