Pencerah Hati

KOMENTAR ATAS VIDEO TENTANG ULAR ITU - 24 September 2020 09:43

  • Kamis, 24 September 2020 09:43:01
  • Ahmad Imam Mawardi

KOMENTAR ATAS VIDEO TENTANG ULAR ITU

Kisah renungan dalam video ini sungguh banyak ditemui bukti nyata kebenarannya dalam kehidupan kita. Ada orang yang kita bina, didik dan besarkan yang kemudian menjelma menjadi musuh kita mau memangsa bahkan menghancurleburkan kita; ada orang tak bisa berbalas kebaikan melainkan menjadi pelaku 'air susu dibalas air tuba;' ada yang mendekat hanya untuk memanfaatkan, mengeksploitasi dan kemudian meninggalkan dengan cara tak benar dan tak elok. Kita harus waspada, namun jangan berhenti untuk terus berbuat baik. Doakan saya bisa istiqamah dalam kebaikan ya. Salam, AIM